Tips Blog Berkualitas

Hai para silent reader dan para blogger yang saya hormati!!!... 


Sudah lama saya tidak memposting tentang tips :) . Nahh karena itulah saya mau membuat artikel pengalaman saya selama berbulan - bulan dalam membuat blog berkualitas :). Mohon disimak yaa :). Diharapkan dengan mengikuti tips buatan saya sendiri, blog kamu smakin ramai dikunjungi para netter. 

1. Tentukan Tema Blog

Begini nih gamabarannya.. 

Nahh, pertama tama. Pastinya sebelum membuat blog, kalian harus menetukan tema apa yang akan dibahas secara umum di Blog kalian. Entah itu blog bertema Antariksa, Teknologi, Musik, Pelajaran atau apapun yang berhubungan dengan bidang minat kalian. Nah, jadi pastikan kalian menentukan tema yang pantas buat kalian juga buat orang lain yaa..

Tips : Dalam menentukan tema, pastikan kamu juga ahli dalam bidang tema tersebut, jika tidak kamu akan kebingunan bahkan tidak mengerti artikel apa yang akan kamu tulis. Seperti kamu ahli dalam bidang Teknologi tapi blognya malah bidang Sastra.. Jauh bukan?

2. Pilih Desain Template Yang Menarik

Contohnya : Blog bertemakan handicraft, bisa didownload disini

Tentunya, kamu pasti pernah iri melihat desain blog orang lain bisa menarik banget menurut kamu. Ehh, sebaliknya desain blog kamu acak-acakan. Saya sendiri sih pernah :). Tapi itu sudah berangsur pudar. 

Untuk hal desain, pastikan desain juga berhubungan dengan tema blog kamu. Dan buat semenarik mungkin. Template yang menarik adalah template yang minimalis, artinya tidak ramai dan tidak sepi juga. Template ada yang berbayar, ada juga yang gratis. Template bisa kamu cari di Google atau bahkan ada blogger yang ganteng yang menyediakan jasa desain template.

Tips : Dalam pemilihan template, biasanya dikenal dengan istilah Template SEO Friendly. Template tersebut artinya lengkap dan mudah di akses serta tidak lemot. Template SEO Friendly tidak mudah didapatkan dalam versi gratis, sekalinya gratis pun keliahatan sangat sederhana dan terkesan "boring" tapi sisi baiknya ya itu tadi, cepat dan minimalis. Tapi ada juga kok yang bagus tapi berbayar.

3. Artikel Yang Menarik


Nah, ini adalah jantungnya dari sebuah blog. Rubrik atau Artikel. Pemilihan artikel yang tepat juga akan meningkatkan jumlah persentase pembaca hingga 90% loh selain 10% adalah judul blog. 

Jadi, bisa kita bayangkan betapa pentingnya materi atau artikel yang kita bawakan untuk nasib blog sendiri. Artikel harus disesuaikan sesuau point nomor 1, yaitu tema blog. Saya sarankan dalam pembuatan artikel, buatlah artikel semenarik mungkin plus unik, artinya tidak ada blog atau situs lain yang belum memuat artikel buatanmu, jadi singkatnya artikel itu adalah artikelmu sendiri tanpa copas :) Atau kamu juga bisa memperoleh dari blog lain dengan vermak sana - sini. 


Tips : Untuk membuat artikel, ada baiknya kamu menggunakan fitur Labels di bagian Post Settings pas kamu ngetik. Gunanya label ini adalah mempermudah kategori apa Artikel yang kamu tulis itu. Sebagai contoh, kamu nulis artikel tentang PewDiePie, maka label yang cocok adalah Tokoh (kamu bisa ketik sendiri kok). Nah, nantinya label ini bisa digunakan di bagian tab - tab mau subtab pada template blog seperti punya saya disebelah kiri monitor. 

4. Judul Artikel Yang Tepat

Tidak aneh lagi, padahal CFW 4.60 bukan yg terbaru, tapi masih menduduki rank 2 karena presentasi kunjungan yang banyak

Loh, gak kebalik tuh sama point nomor 3? Ya enggak dong. Dimana - mana mah orang sebelum beli motor, harus tau dulu kan dia bisa naik motor jenis koplingan atau gigi. Sama halnya, kita tentukan dulu hari ini mau nulis artikel apa. Nah baru deh pas di sesi Blogger.com bagian Write Post kita ketik judulnya. 

Judul artikel sebenernya kelihatan sepele. Namun tau gak apa yang kamu klik ketika nemu artikel pas lagi searching di Google Search? Jawabannya adalah Judul! Ya bisa kita simpulkan, judul memang sungguh penting perannya. Judul juga harus erat hubungannya sama artikel dan tema blog. Buatlah judul semenarik mungkin dan sesingkat mungkin, jangan terlalu pendek juga tapi.

Tips : Judul yang baik adalah judul yang memakai bahasa dan EYD yang baik sesuai peraturan. Tapi dunia blog disini agak berbeda. Terserah mau pakai huruf kapital atau huruf kecil itu terserah kamu, yang penting jangan sampai typo. Seperti contoh : "Aku Si Penjual Tiket" malah menjadi "Aku Si Penjual T0ket". Kan nggak lucu tuh hahahaaha :) (Kok ketawa??)

5. Buat Artikel Umum atau Khusus

Kalau point ini. Blog kamu itu isinya hanya itu - itu aja atau mau yang lain? Kalau isinya hanya itu itu aja yang berhubungan dengan tema atau istilahnya kamu lebih memilih terikat dengan tema, maka kamu harus bisa membuat artikel lebih luas lagi sesuai dengan tema yang kamu pilih untuk blog. 

Seperti contoh, jika blog kamu adalah blog bertemakan Teknologi, maka artikel yang kamu pilih tidak luput dari bau Teknologi, mengingat sekarang teknologi sudah sangat berkembang dan banyak yang bisa dibahas dari teknologi ini, entah itu teknologi di bumi, atau di antariksa. 

Atau kamu lebih memilih artikel umum, kamu bisa suka ria menulis Artikel apapun yang kamu inginkan tanpa terikat dengan tema (tapi jangan kelewatan juga ya) Sedangkan tema hanya pendukungnya saja. Kamu bisa nulis artikel apa saja, misalnya tema blog kamu lebih cenderung ke Pelajaran, tapi kamu ingin bikin artikel tentang Review Game yang kamu barusan mainkan, ya tinggal bikin saja. 

Tips : Untuk kali ini, ini adalah point yang sangattt pentinggg untuk membangun sebuah blog. Jika kamu ingin yang khusus, sedangkan kamu ahli di lebih dari satu bidang (Sebut saja bidang olahraga dan militer) maka kamu bisa bikin 2 blog sekaligus yang berhubungan dengan keduanya masing - masing. Jadi bisa kita bayangkan repotnya mengurus 2 blog, belum ditambah menanggapi komentar para reader atau sisi rempongnya ngatur template atau artikel dalam waktu yang bersamaan. Namun sisi baiknya kamu akan memiliki pembaca setia atau kalangan yang memang tertarik dengan blog kamu. 

Kalau saya sendiri lebih enakan yang umum dengan mengandalkan Labels, jadi nanti ada label Game, Teknologi, Tips, Pengetahuan atau apapun yang sesuai dengan isi tema. Sisi buruknya blog akan kelihatan simpang siur. 

6. Konsisten

Bullseye! yaitu gambaran dari Konsistensi

Konsisten disini artinya kamu harus benar benar meyakinkan dirimu untuk terus menulis dan meningkatkan blog. Jadi artinya kamu nge-blog adalah hobi yang kamu gemari karena kamu suka menulis dan mengutarakan sesuatu dipikiranmu. Atau kamu blogging hanya sekedar iseng saja. Kalau saya sih sama pilihan pertama. Jadi konsisten yah :) 

Nah, mungkin segini dulu deh tipsnya, selanjutnya tunggu updatenya yaahh... BYE!!

Comments

Popular posts from this blog

Call Of Duty Black Ops II (Multiplayer Online Review)

Download Assassin's Creed IV DLC Unlocker PS3 CFW

Bestimmte Bahasa Jerman